Selasa, 29 November 2022

 


Berbagi kepada yang lebih membutuhkan merupakan salah satu kegiatan yang menggambarkan semangat untuk kebangkitan Indonesia. Seperti yang dilakukan oleh Masyarakat Kampung Berseri Astra (KBA) Pasirluyu RW 8 Mengger Girang, Bandung, Jawa Barat.

Seperti yang dilansir dalam akun instagram @kbapasirluyubandung pada tanggal 28 November 2022, masyarakat KBA Pasirluyu RW 8 Mengger Girang mengadakan kegiatan penggalangan dana dalam rangka bahu membahu membantu para korban bencana alam gempa di daerah Cianjur, Jawa Barat.

Menurut update gempa Cianjur pada 27 November 2022 yang diberitakan oleh kompas.com, total korban yang meninggal dunia dalam musibah ini mencapai 321 jiwa, sementara menurut data penduduk, masih ada 11 orang yang belum ditemukan alias dalam status hilang.



Kepala BNPB menyebutkan jumlah pengungsi sampai hari ini mencapai 73.874 orang. Rinciannya, pengungsi laki-laki 33.713 orang, perempuan 40.161 orang, penyandang disabilitas 92 orang, ibu hamil 1.207 orang, dan lansia 4.240 orang. Sedangkan, korban luka berat sebanyak 108 orang. Dia mengatakan, mereka saat ini tengah mendapat perawatan di rumah sakit.

Oleh karena itu, masyarakat KBA Pasirluyu tergerak untuk bahu membahu membantu para korban bencana alam gempa di daerah Cianjur, Jawa Barat, tujuannya agar bisa meringankan beban dari musibah yang menimpa masyarakat Cianjur dan keluarga yang ditinggalkan.

Masyarakat KBA Pasirluyu membantu dan turun langsung ke area pengungsian. Adapun materil yang disumbangkan berupa uang tunai hasil penggalangan dana, makanan, dan pakaian layak pakai yang bisa dimanfaatkan bagi korban bencana alam di Cianjur.

Dari aksi masyarakat KBA Pasirluyu, kita bisa mengambil nilai-nilai kebaikan, bahwa kegiatan positif yang dilakukan walaupun itu kecil, bisa berdampak besar bagi mereka yang membutuhkan. Terbukti dari gerakan ini menuai komen positif, seperti dilansir di postingan instagram @kbapasirluyubandung menerima beberapa komentar dari masyarakat. 

"Makasih saya dari Padalarang" kata pemilik akun @hevnx

"Alhamdulillah semoga berkah dapat meringankan beban warga terdampak gempa di Cianjur. Kepada para donatur warga Rw 08 dan donatur lainnya semoga rezeki bertambah dan pahala dilipatgandakan ALLAH SWT Aamiin Ya Rabbal Aalamiin" kata pemilik akun @endang_nuryani

Semoga bantuan dan uluran tangan dari masyarakat KBA Pasirluyu dan Donatur lainnya bisa membantu dan meringankan beban para korban bencana untuk kebangkitan Indonesia yang lebih baik.


Sumber :

https://www.instagram.com/p/ClfWN9HJWIu/?hl=id

https://nasional.kompas.com/read/2022/11/27/17564241/update-gempa-cianjur-27-november-total-korban-meninggal-321-orang-11-hilang

Categories:


Terimakasih telah berkunjung ke Tekno Sore. Untuk perihal bisnis dan kerjasama, silahkan hubungi kami melalui email abdulhaqfaruq@gmail.com

0 comments:

Posting Komentar

terimakasih telah mengunjungi blog kami, semoga bermanfaat :)